
PT JAS Aero Engineering Services Apresiasi Inisiatif Karyawan dalam Memperluas Jangkauan Digital
2023-10-31
Muhammad Kubro, salah satu Mechanic JAE yang bertugas di Bandar Udara Internasional Soekarno–Hatta (CGK), memulai inisiatifnya untuk membuat halaman perusahaan pada platform media sosial LinkedIn di tahun 2022 hingga memiliki sebanyak lebih dari 1,200 pengikut. Saya merasa terhormat dapat menerima sertifikat ini dan sangat senang telah memiliki kesempatan untuk berkontribusi dalam memperluas kehadiran JAE di media sosial. Ini telah menjadi perjalanan yang menginspirasi, dan saya berharap dapat terus mendukung pertumbuhan perusahaan. Ujar Muhammad Kubro
Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apreasiasi dari perusahaan terhadap karyawan yang telah menunjukkan inisiatif dan loyalitas yang luar biasa terhadap perusahaan. Tindakan dan dedikasi karyawan ini mencerminkan usaha karyawan dalam mendukung visi dan tujuan perusahaan serta menjadi contoh yang inspiratif bagi seluruh tim. Bagi JAE, sosok karyawan tidak hanya berperan sebagai aset berharga bagi perusahaan, tetapi juga sebagai pendorong perubahan positif yang mendorong perusahaan menuju pencapaian keberhasilan yang lebih besar.
PT JAS Aero Engineering Services (JAE) adalah penyedia layanan Maintenance, Repair, and Overhaul (MRO) yang telah melayani lebih dari 40 maskapai dari Eropa, Amerika Serikat, Timur Tengah, Australia, dan Asia di Indonesia sejak 2003. JAE merupakan usaha joint venture antara PT Cardig Aero Services, Tbk (CAS) dan SIA Engineering Company (SIAEC) yang telah diakui oleh otoritas penerbangan Indonesia dan otoritas penerbangan terkemuka negara-negara lainnya. Dengan misi yang telah dijalankan selama bertahun-tahun, yaitu memberikan pelayanan berstandar tinggi dan konsisten guna mencapai kepuasan pelanggan, JAE terus berupaya untuk mencapai visi menjadi pilihan terbaik sebagai penyedia layanan pemeliharaan dan dukungan pesawat bagi maskapai penerbangan domestik dan internasional di Indonesia.